Skripsi/Tugas Akhir
Sistem Informasi Reservasi Bimbingan Konseling Universitas Dipa Makassar Menggunakan Metode Sequantial Search
ABSTRAK
Bimbingan konseling merupakan salah satu aspek penting dalam mendukung perkembangan mahasiswa di era pendidikan saat ini. Bimbingan konseling bertujuan untuk membantu mahasiswa dalam memahami lingkungan mereka, mengatasi kesulitan, dan merencanakan masa depan. Di perguruan tinggi Universitas Dipa Makassar memiliki program bimbingan konseling yang masih menggunakan metode konvensional atau melakukan secara manual seperti halnya pengisian formulir, serta pencatatan data hasil mahasiswa bimbingan konseling, hal ini tentunya mengakibatkan kurangnya kapasitas penyimpanan data dan waktu yang diperlukan untuk mengakses dokumen. Sehinggga dalam penelitian ini penulis merancang dan membangun sebuah sistem informasi atau aplikasi website yang dapat dimanfaatkan langsung oleh pihak konselor kampus untuk mempermudah dalam mengelola data serta meningkatkan efisiensi pelayanan bimbingan konseling. Metode Sequantial Search merupakan metode yang digunakan dalam mencari data sesuai dengan kata kunci yang dicari sehingga dapat mempermudah proses pencarian data. Hal tersebut tentunya efektif diimplementasikan pada sistem informasi reservasi bimbingan konseling agar mempermudah dalam pencarian dan pengelolaan data bimbingan konseling. Dalam metode pengujian aplikasi yang digunakan yaitu Pengujian Black Box, ini dilakukan untuk mendeteksi secara menyeluruh fungsionalitas akan aplikasi yang dirancang dengan hasil yang didapatkan bahwa semua fungsi dari sistem, button, pengolahan data pencarian berjalan dengan baik tanpa error.
Kata Kunci: Bimbingan Konseling, Sistem Informasi, Sequential Search, Black Box
ABSTRACT
Guidance and counseling is an important aspect in supporting student development in the current educational era. Guidance counseling aims to help students understand their environment, overcome difficulties, and plan for the future. Dipa Makassar University has a counseling guidance program that still uses conventional methods or does it manually, such as filling out forms and recording data on student counseling results, this of course results in a lack of data storage capacity and the time required to access documents. So in this research the author designed and built an information system or website application that can be used directly by campus counselors to make it easier to manage data and increase the efficiency of counseling guidance services. The Sequential Search method is a method used to search for data according to the keywords being searched so that it can simplify the data search process. This is of course effectively implemented in the counseling guidance reservation information system to make it easier to search and manage counseling guidance data. In the application testing method used, namely Black Box Testing, this is carried out to thoroughly detect the functionality of the designed application with the results obtained that all functions of the system, buttons, search data processing run well without errors.
Keywords: Counseling Guidance, Information Systems, Sequential Search, Black Box
Tidak ada salinan data
Universitas DIPA Makassar
NPP 7371142D1000002
Jln. Perintis Kemerdekaan KM.9
Telp. (0411)587194
Hotline: +6281228221994
WhatsApp Admin: +6281342092072
e-Mail: perpustakaan@undipa.ac.id
© 2024 — Perpustakaan UNDIPA Makassar - SLiMS