Skripsi/Tugas Akhir
Klasifikasi Citra Daun Tanaman Herbal Menggunakan Metode K-Means
ABSTRAK
Teknologi informasi meliputi teknologi komputer dan teknologi komunikasi yang digunakan untuk memproses dan menyebarkan informasi baik bersifat finansial maupun non finansial. Kemajuan perkembangan komputer dan telekomunikasi telah merubah cara hidup masyarakat di dunia dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Bahasa pemrograman yang digunakan dalam penelitian ini adalah bahasa pemrograman Matlab dengan pertimbangan librari. Metode penelitian yang digunakan adalah Metode Penelitian Terapan (Applied Research). Penelitian ini bertujuan untuk melakukan klaster klasifikasi daun jenis tanaman herbal menggunakan metode K-Means. Penelitian ini dilandasi dari keberagaman jenis tumbuhan herbal yang ada di Indonesia. Data yang digunakan bervariasi atau diambil dari sudut pandang yang berbeda-beda agar mampu mengenali objek dan belajar lebih banyak lagi. Proses Penelitian dilakukan dengan mengumpuklan foto 3 jenis daun tanaman herbal yaitu daun kelor, daun kemangi dan daun pepaya. Proses simulasi dilakukan dengan tahap mengubah semua data menjadi bentuk citra biner. Kemudian dilakukan proses classter K-means dengan hasil yang menunjukkan nilai assigments dan centorids pada grafik. Hasil pengujian klaster menggunakan metode K-Means menunjukkan Nilai total jarak terbaik = 9.23678e+09.
Kata Kunci: Daun Herbal, Matlab, K-Means
ABSTRACT
Information technology includes computer technology and communication technology used to process and disseminate information, both financial and nonfinancial. The progress of computer development and telecommunications has changed the way people live in the world in carrying out their daily activities. The programming language used in this research is Matlab programming language with library consideration. The research method used is the Applied Research Method. Thisresearch aims to cluster the classification of herbal plant leaves using the K-Means method. This research is based on the diversity of herbal plants in Indonesia. The research process was carried out by stacking photos of 3 types of herbal plant leaves, namely moringa leaves, basil leaves and papaya leaves. The simulation process is carried out by converting all data into binary images. Then the K-means classter process is carried out with the results showing the value of assigments and centorids on the graph. The results of cluster testing using the KMeans method show the best total distance value = 9.23678e+09.
Keywords: Herbal Leaves, Matlab, K-Means
Tidak ada salinan data
Universitas DIPA Makassar
NPP 7371142D1000002
Jln. Perintis Kemerdekaan KM.9
Telp. (0411)587194
Hotline: +6281228221994
WhatsApp Admin: +6281342092072
e-Mail: perpustakaan@undipa.ac.id
© 2024 — Perpustakaan UNDIPA Makassar - SLiMS