Skripsi/Tugas Akhir
Implementasi Web pada ATP (Alur Tujuan Pembelajaran) dengan Perekaman Data Wajah Menggunakan Metode Haar Cascade
ABSTRAK
Penelitian ini membahas implementasi aplikasi web berjudul "Implementasi Web Pada ATP dengan Perekaman Data Wajah Menggunakan Metode Haar Cascade" untuk memudahkan pembuatan Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) di SDN Paccinang. Aplikasi ini menggunakan perekaman data wajah untuk keamanan dan identifikasi pengguna. Metode Haar Cascade digunakan untuk pengenalan wajah dengan cepat dan akurat. Penelitian ini memiliki tujuan untuk membangun sistem pembuatan ATP dalam bentuk web dan mengintegrasikan fitur perekaman wajah menggunakan Haar Cascade. Manfaatnya termasuk mengurangi waktu pembuatan ATP secara manual dan meningkatkan keamanan data. Kesimpulannya, penelitian ini berhasil mengembangkan aplikasi web untuk memudahkan pembuatan ATP dengan metode Haar Cascade, namun pengembangan lebih lanjut disarankan untuk meningkatkan akurasi perekaman data wajah.
Kata Kunci: ATP (Alur Tujuan Pembelajaran), Perekaman Data Wajah, Metode Haar Cascade
ABSTRACT
This study discusses the implementation of a web application titled "Web Implementation on ATP with Face Data Recording Using Haar Cascade Method" to facilitate the creation of Learning Objective Flow (ATP) at SDN Paccinang. This application utilizes face data recording for security and user identification. The Haar Cascade method is employed for fast and accurate facial recognition. The research aims to build an ATP creation system in web form and integrate face recording feature using Haar Cascade. The benefits include reducing manual ATP creation time and enhancing data security. In conclusion, this research successfully develops a web application to streamline ATP creation with the Haar Cascade method, although further development is suggested to improve the accuracy of face data recording.
Keywords: ATP (Learning Objective Flow), Face Data Recording, Haar Cascade Method
Tidak ada salinan data
Universitas DIPA Makassar
NPP 7371142D1000002
Jln. Perintis Kemerdekaan KM.9
Telp. (0411)587194
Hotline: +6281228221994
WhatsApp Admin: +6281342092072
e-Mail: perpustakaan@undipa.ac.id
© 2024 — Perpustakaan UNDIPA Makassar - SLiMS