Skripsi/Tugas Akhir
Analisis Sentimen Ulasan pada Aplikasi Teman Bus di Play Store Menggunakan Algoritma Naïve Bayes Classifier
ABSTRAK
Teman Bus merupakan salah satu aplikasi inisiasi Kementrian Perhubungan Republik Indonesia yang beroperasi di bidang transportasi dan informasi. Dari segi fungsionalitas dan layanannya, Teman Bus masih memiliki kekurangan dan kelebihan yang mengundang ribuan komentar yang bersifat positif, negatif dan netral dari masyarakat. Komentar-komentar tersebut tertuang pada Play Store salah satu platform yang menyediakan penginstalan dan pembelian berbagai macam aplikasi. Pada penelitian ini komentar pengguna aplikasi serta layanan Teman Bus di Play Store yang berjumlah 2256 data akan di analisa menggunakan algoritma Naïve Bayes Classifier. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui akurasi algoritma Naïve Bayes Classifier dalam menganalisa sentimen ulasan pengguna dan pelayanan aplikasi Teman Bus yang ada di Play Store. Hasil akurasi yang diperoleh setelah dilakukan penganalisaan sentimen terhadap ulasan dan layanan aplikasi Teman Bus adalah 85% tanpa teknik oversampling dan 80% dengan menggunakan teknik random oversampling. Pemvisualisasian dari kata-kata yang berpengaruh berdasarkan frekuensi kemunculan kata dari kelas positif, netral dan negatif ditampilkan dalam bentuk Word Cloud.
Kata Kunci: Teman Bus, Play Store, Naïve Bayes Classifier, Word Cloud
ABSTRACT
Teman Bus is an application initiated by the Ministry of Transportation of the Republic of Indonesia which operates in the transportation and information sector. In terms of functionality and service, Teman Bus still has strengths and weaknesses which have attracted thousands of positive, negative and neutral comments from the public. These comments are contained in the Play Store, a platform that provides installation and purchase of various applications. In this study, 2256 user comments from the application and services of Teman Bus on the Play Store will be analyzed using the Naïve Bayes Classifier algorithm. The purpose of this study is to determine the accuracy of the Naïve Bayes Classifier algorithm in analyzing the sentiments of user reviews and the services of the Teman Bus application on the Play Store. The accuracy results obtained after analyzing sentiment on the Teman Bus application reviews and services are 85% without the oversampling technique and 80% using the random oversampling technique. Visualization of influential words based on the frequency of occurrence of words from the positive, neutral, and negative classes displayed in Word Cloud.
Keywords: Teman Bus, Play Store, Naïve Bayes Classifier, Word Cloud
Tidak ada salinan data
Universitas DIPA Makassar
NPP 7371142D1000002
Jln. Perintis Kemerdekaan KM.9
Telp. (0411)587194
Hotline: +6281228221994
WhatsApp Admin: +6281342092072
e-Mail: perpustakaan@undipa.ac.id
© 2024 — Perpustakaan UNDIPA Makassar - SLiMS