Skripsi/Tugas Akhir
Implementasi Metode Naive Bayes untuk Menentukan Pilihan Jenis Pelatihan pada BLK Makassar
ABSTRAK
Adapun seleksi peserta pelatihan juga dilakukan oleh Balai Latihan Kerja (BLK), selain proses persyaratan administrasi, juga proses pemilihan jenis pelatihan yang diikuti calon peserta juga menjadi pertimbangan. Selama ini proses pemilihan jenis pelatihan hanya berdasarkan pilihan subjektif peserta, padahal banyak kriteria lain yang dapat digunakan. Upaya yang telah dilakukan oleh BLK Makassar yaitu dengan mencocokan pengalaman kerja maupun Pendidikan calon peserta. Tentu saja upaya ini tidak cukup, sehingga diperlukan penelitian untuk menjadikan data peserta yang telah selesai dan bekerja di dunia kerja, dapat dijadikan pengetahuan awal untuk menentukan pola dan kesesuaian dengan data calon peserta, data tersebut akan menjadi data latih untuk mengklasifikasi data calon peserta. Metode Naive Bayes merupakan metode yang digunakan untuk membantu dalam pemberian rekomendasi secara cepat, tepat, dan akurat. Sehingga Metode ini dapat digunakan untuk menyesuaikan pola dan kesesuaian dengan data calon peserta. Hasil penelitian ini dapat mengklasifikasi bidang pelatihan calon peserta menyesuaikan program pelatihan yang dipilih peserta telah sesuai dengan latar belakang pendidikan, minat dan pengalaman kerja dengan mengimplementasikan Metode Naïve Bayes untuk membaca data latih dan mengklasifikasi bidang pelatihan yang sesuai.
Kata Kunci : Naïve Bayes, Pelatihan
ABSTRACT
The selection of training participants is also carried out by the Vocational Training Center (BLK). In addition to the process of administrative requirements, selecting the type of training that prospective participants take part in is also considered. So far, the process of choosing the kind of training is only based on the participants' subjective choices, even though many other criteria can be used. BLK Makassar has tried to match prospective participants' work experience and education. Of course, more than this effort is needed, so research is required to complete the data of participants who have finished and work in the world of work can be used as initial knowledge to determine patterns and suitability with the data of prospective participants. These data will become training data to classify the data of prospective participants. The Naive Bayes method assists in giving recommendations quickly, precisely and accurately. So this method can be used to adjust patterns and suitability with the data of prospective participants. The results of this study can classify the training areas of prospective participants according to the training program chosen by the participants according to their educational background, interests and work experience by implementing the Naïve Bayes method to read training data and classify the appropriate training areas.
Keywords : Naïve Bayes, Training
Tidak ada salinan data
Universitas DIPA Makassar
NPP 7371142D1000002
Jln. Perintis Kemerdekaan KM.9
Telp. (0411)587194
Hotline: +6281228221994
WhatsApp Admin: +6281342092072
e-Mail: perpustakaan@undipa.ac.id
© 2024 — Perpustakaan UNDIPA Makassar - SLiMS