Skripsi/Tugas Akhir
Perancangan Sistem Data Center Berbasis Mobile Platform pada Palang Merah Indonesia (PMI) Makassar
ABSTRAK
PMI Makassar merupakan salah satu PMI yang berada di Kota Makassar. Sebagai pusat penyedia stok darah, seharusnya informasi mengenai darah yang tersedia harus seIaIu update agar masyarakat yang membutuhkan darah tidak suIit Iagi mencari informasi. Namun faktanya, masyarakat masih kesuIitan mendapatkan darah yang dibutuhkan dikarenakan kurangnya informasi yang diberikan antara pihak PMI kepada rumah sakit. Sehingga masyarakat yang membutuhkan darah harus pergi ke PMI langsung untuk mencari informasi darah yang dibutuhkan. Sistem Data Center Berbasis Mobile Platform pada PMI Makassar Dirancang untuk mempermudah masyarakat dalam mencari dan memesan darah yang dibutuhkan, aplikasi ini juga dibuat agar mempermudah PMI Makassar untuk memberikan informasi terbaru terkait ketersediaan stok darah kepada masyarakat. Aplikasi ini menggunakan sistem client server di mana aplikasi client dapat diakses melalui smartphone android (berbasis android) dan aplikasi server dapat diakses melalui web (berbasis web). Dengan adanya aplikasi Data Center berbasis Mobile Platform ini masyarakat dapat mencari pasokan darah yang dibutuhkan secara real time tanpa perlu mendatangi Palang Merah Indonesia (PMI) Makassar.
Kata Kunci : Data Center, Informasi Darah, Perangkat Mobile
ABSTRACT
PMI Makassar is one of PMI located in Makassar City. As a center for providing blood stock, information about available blood should be updated regularly so that people who need blood do not have a hard time looking for information. But in fact, people still have difficulty getting the blood they need due to the lack of information provided by PMI to the hospital. So that people who need blood have to go to PMI directly to find the required blood information. Mobile Platform Based Data Center System at PMI Makassar Designed to make it easier for people to find and order the blood they need, this application is also made to make it easier for PMI Makassar to provide the latest information regarding the availability of blood stocks to the public. This application uses a client server system where the client application can be accessed via an android smartphone (android-based) and the server application can be accessed via the web (web-based). With the Mobile Platform-based Data Center application, people can find the blood supply they need in real time without having to go to the Indonesian Red Cross (PMI) Makassar.
Keywords: Data Center, Blood Information, Mobile Devices
Tidak ada salinan data
Universitas DIPA Makassar
NPP 7371142D1000002
Jln. Perintis Kemerdekaan KM.9
Telp. (0411)587194
Hotline: +6281228221994
WhatsApp Admin: +6281342092072
e-Mail: perpustakaan@undipa.ac.id
© 2024 — Perpustakaan UNDIPA Makassar - SLiMS