Skripsi/Tugas Akhir
Perancangan Aplikasi Pelaporan Dugaan Pelanggaran Pemilu pada Bawaslu Provinsi Sulawesi Selatan Berbasis Web Service
ABSTRAK
BAWASLU Provinsi Sulawesi Selatan merupakan lembaga penyelenggara Pemilu yang bertugas melakukan pengawasan penyelenggaraan Pemilu. Selain melakukan pengawasan, salah satu tugas lain dari BAWASLU adalah melakukan pencegahan dan penindakan pelanggaran Pemilu dan sengketa proses Pemilu. Untuk mengakomodir hal tersebut, maka BAWASLU memberikan sarana kepada masyarakat untuk melakukan pelaporan ke kantor BAWASLU melalui media pelaporan online berbasis web yang tergabung dalam website resmi. Akan tetapi, berdasarkan keadaan ini masih ditemukan permasalahan di mana media pelaporan pada website resmi BAWASLU saat ini masih belum berfungsi sebagaimana mestinya sehingga masih belum efektif untuk mengakomodir pelaporan masyarakat. Oleh sebab itu, penelitian ini dibuat untuk merancang aplikasi pelaporan dugaan pelanggaran Pemilu berbasis web service untuk BAWASLU Provinsi Sulawesi Selatan dengan penambahan teknologi Progressive Web Apps (PWA) sebagai media yang lebih mudah dan lebih efektif untuk mengakomodir pelaporan masyarakat dari Kab. Gowa, Kota Makassar, dan Kab. Maros tanpa memandang sumber yang berbeda serta kualitas jaringan yang rendah.
Kata Kunci: BAWASLU, Aplikasi Pelaporan Pelanggaran Pemilu, Web Service, PWA
ABSTRACT
The BAWASLU Province of South Sulawesi is an election governing body that oversees the elections. In addition to supervision, one of the other duties of the BAWASLU is taking precautions and bulging elections violation and electoral process disputes. To accommodate such matters, the BAWASLU provides the people with the means to report to the BAWASLU via web-based online reporting media belonging to the official website. However, according to the circumstances, there is still a problem in which media reporting on official BAWASLU websites currently remain malfunctioning and therefore are not effective enough to accommodate public reporting. Thus, the study was designed to design an application for supposed wet-based election violation for BAWASLU Province of South Sulawesi with Progressive Web Apps (PWA) technology as easier and more effective media to accommodate public reporting from Kab. Gowa, City of Makassar, and Kab. Maros looked at the different sources and the low quality of tissue.
Keywords: BAWASLU, Election Violation Reporting Application, Web Service, PWA
Tidak ada salinan data
Universitas DIPA Makassar
NPP 7371142D1000002
Jln. Perintis Kemerdekaan KM.9
Telp. (0411)587194
Hotline: +6281228221994
WhatsApp Admin: +6281342092072
e-Mail: perpustakaan@undipa.ac.id
© 2024 — Perpustakaan UNDIPA Makassar - SLiMS