Skripsi/Tugas Akhir
Perancangan Aplikasi Integrasi Unit Usaha Aspal dan Stone Crusher Menggunakan Sistem Just In Time Berbasis Web pada PT Graha Indah Sarana Makassar
ABSTRAK
PT Graha Indah Sarana Makassar mengelola sejumlah unit usaha, diantaranya adalah unit usaha produksi aspal meliputi Asphalt Mixing Plant (AMP) dan usaha stone crusher yang terletak dibeberapa lokasi antara lain Soppeng, Masamba, Palopo, dan Bua. Setiap admin setiap cabang/lokasi harus membuat laporan yang dikirim ke pusat melalui e-mail. Masalah yang ditemui adalah admin pusat menginput ulang laporan dari setiap cabang unit usaha, sehingga pekerjaan admin menjadi lebih berat, serta terjadinya penumpukan stok produksi akibat produksi berjalan tetapi permintaan berkurang. Oleh karena itu maka dirancang sebuah aplikasi integrasi unit usaha aspal dan stone crusher, mengimplementasikan metode just in time untuk mengurangi penumpukan produk, serta menguji sistem menggunakan metode black-box dengan tujuan untuk menyesaik an masalah pengolahan data pada PT Graha Indah Sarana Makassar. Hasil rancangan sistem terdiri dari dua puluh (20) modul pengolahan data serta menghasilkan sepuluh (10) output yaitu nota pesanan produk, nota pengantaran pesanan, laporan pembelian/unit usaha, laporan produksi/unit usaha, laporan pembayaran panjar/unit usaha, laporan pelunasan/unit usaha, laporan pembelian keseluruhan, laporan produksi keseluruhan, laporan pembayaran panjar keseluruhan, laporan pelunasan keseluruhan. Berdasarkan hasil pengujian sistem, maka semua modul telah bekerja sesuai dengan yang diharapkan.
Kata Kunci: Aplikasi, Produksi, Just In Time
ABSTRACT
PT Graha Indah Sarana Makassar manages a number of business units, including the asphalt production business unit including the Asphalt Mixing Plant (AMP) and the stone crusher business located in several locations, including Soppeng, Masamba, Palopo, and Bua. Each admin of each branch / location must make a report which is sent to the center via e-mail. The problems encountered by the central admin are re-inputting reports from each branch of the business unit, so that the admin's work becomes heavier, as well as the accumulation of production stock due to ongoing production but reduced demand. Therefore, an application for the integration of the asphalt and stone crusher business unit, implementing the just in time method to reduce product buildup, and testing the system using the black-box method with the aim of adjusting data processing problems at PT Graha Indah Sarana. Makassar. The results of the system design consist of twenty (20) modules, data processing and produce ten (10) outputs, namely product order notes, order delivery notes, purchase/business unit reports, production/business unit reports, down-payment / business unit reports, redemption / business unit, overall purchase report, overall production report, whole down payment report, overall payment report. Based on the results of system testing, all modules have worked as expected.
Keywords: Application, Production, Just In Time
Tidak ada salinan data
Universitas DIPA Makassar
NPP 7371142D1000002
Jln. Perintis Kemerdekaan KM.9
Telp. (0411)587194
Hotline: +6281228221994
WhatsApp Admin: +6281342092072
e-Mail: perpustakaan@undipa.ac.id
© 2024 — Perpustakaan UNDIPA Makassar - SLiMS